Perkuat Dialog Akademik, Kaprodi Magister Arsitektur Jadi Moderator ARCHIVERSE Vol. 1
30Jun
Berita Dilihat 17 Kali

Perkuat Dialog Akademik, Kaprodi Magister Arsitektur Jadi Moderator ARCHIVERSE Vol. 1

Ketua Program Studi Magister Arsitektur Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Tigor Wilfritz Soaduon Panjaitan, S.T., M.T., Ph.D., IALI dipercaya menjadi moderator dalam acara ARCHIVERSE Vol. 1 pada Selasa, (24/06/2025), sebuah kegiatan yang disleenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Arsitektur Untag Surabaya yang menggabungkan pameran karya, kuliah tamu, serta presentasi tugas akhir karya terbaik mahasiswa yang akan lulus pada periode semester genap 2024/2025.

ARCHIVERSE Vol. 1 merupakan rangkaian acara yang dirancang untuk memperkuat atmosfer akademik dan kreatif di lingkungan arsitektur terutama bagi seluruh mahasiswa Sarjana Arsitektur di Untag Surabaya, serta menjadi ajang apresiasi dan refleksi atas capaian mahasiswa dalam tugas akhir. Dalam perannya sebagai moderator, Tigor turut memandu diskusi bersama narasumber ahli yang juga merupakan dosen Magister Arsitektur, Dr. Ir. Ar. R.A Retno Hastijanti, M.T, IPU, IAI, APEC.Eng serta mengarahkan dialog yang kaya perspektif antara pembicara dan peserta.

Acara ini menjadi ruang inspiratif bagi mahasiswa, dosen, dan praktisi untuk saling berbagi pengetahuan, memperluas jejaring, dan menumbuhkan semangat kolaboratif dalam menjawab tantangan dunia arsitektur.

Partisipasi aktif Tigor sebagai Kaprodi dalam forum ini juga mencerminkan komitmen Prodi Magister Arsitektur UNTAG Surabaya dalam mendukung kegiatan akademik yang progresif, inklusif, dan relevan dengan kebutuhan zaman.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Untag Surabaya